Selain itu, persik juga menyediakan kalium dan serat yang baik untuk kesehatan tubuh.
Baca juga: 20 Makanan Tinggi Kalori Tidak Sehat yang Harus Diwaspadai
Per 100 gram blewah mengandung 34 kalori.
Sepotong kecil melon (69 gram) hanya memiliki sekitar 23 kalori, tetapi menyediakan 41 persen angka kecukupan gizi (AKG) vitamin C dan 5 persen kalium.
Per 100 gram anggur mengandung 67 kalori.
Buah rendah kalori ini mengandung resveratrol, yang merupakan fitonutrien yang kuat.
Menurut penelitian, resveratrol dapat meningkatkan sensitivitas insulin dan membantu mengelola berat badan.
Per 100 gram pepaya mengandung 43 kalori.
Pepaya mengandung enzim pencernaan alami bernama papain.
Itu sejenis enzim yang dikenal sebagai protease karena membantu memecah protein menjadi menjadi molekul yang lebih sederhana, sehingga mudah dicerna dalam tubuh.
Baca juga: 10 Makanan Rendah Kalori untuk Membantu Menurunkan Berat Badan
Per 100 gram apel mengandung 52 kalori.
Apel kaya serat dan mengandung pektin, sejenis serat larut yang dapat mendukung pengelolaan berat badan.
Serat buah apel juga mendukung kesehatan pencernaan dengan membantu Anda kenyang lebih lama, melancarkan buang air besar, dan berfungsi sebagai makanan bagi bakteri baik usus Anda.
Per 100 gram jeruk mengandung 47 kalori.
Jeruk adalah sumber serat makanan yang membantu Anda kenyang lebih lama.
Ini juga sumber vitamin C yang baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh.