Itu semua adalah sel-sel di tubuh yang merespons untuk melawan patogen penyebab penyakit, seperri virus dan bakteri.
Makanan sumber vitamin B6, meliputi daging sapi, hati sapi, ikan air dingin (salmon dan tuna), dada ayam, kentang, pisang, dan labu.
Vitamin E adalah antioksidan kuat yang membantu tubuh kita untuk melawan infeksi.
Para peneliti mengatakan vitamin E adalah salah satu nutrisi paling efektif untuk menjalankan fungsi kekebalan tubuh.
Itu karena vitamin E membantu menjaga sel T bekerja secara optimal.
Disarankan untuk mengonsumsi vitamin E langsung dari sumber makanan, seperti biji-bijian, kacang-kacangan, bayam, brokoli, kiwi, mangga, dan tomat.
Baca juga: 13 Akibat Kekurangan Vitamin C pada Tubuh yang Perlu Diperhatikan
Selain membantu kamu membangun tulang yang kuat, vitamin D juga bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Vitamin ini dapat membantu tubuh Anda melawan virus dan bakteri, pada gilirannya akan mencegah penyakit seperti flu.
Kekurangan vitamin D juga dikaitkan dengan perkembangan penyakit autoimun, yang menyebabkan sistem kekebalan menyerang sel-sel sehat di tubuh.
Berbeda dengan vitamin lainnya, hanya sedikit sumber makanan yang kaya akan vitamin D secara alami.
Berikut contoh makanan sumber vitamin D, ikan berlemak (seperti tuna, trout, dan salmon), jamur tertentu yang terkan sinar ultraviolet, yogurt, keju, susu nabati (susu almond, kedelai, dan beras), beberapa sereal yang diperkaya.
Baca juga: 10 Akibat Kekurangan Vitamin D pada Tubuh Kita
Selain makanan, vitamin D bisa didapat dari suplemen dan paparan sinar matahari. Namun, sinar UV berbahaya untuk kesehatan.
Merujuk Kementerian Kesehatan RI, waktu yang tepat untuk mendapatkan vitamin D dari paparan sinar matahari adalah pagi sejak terbit sampai jam 09.00 dan sore jam 15.00 sampai matahari terbenam selama 10 hingga 15 menit.
Memilih makanan dengan kandungan vitamin yang tepat dapat membantu kamu membangun sistem kekebalan tubuh.
"Anda membangun sistem kekebalan yang kuat dengan mempertahankan kebiasaan makan yang sehat dari waktu ke waktu," kata ahli diet terdaftar Julia Zumpano, seperti yang dikutip dari Cleveland Clinic.
Dikatakan Zumpano bahwa semakin sering kamu memilih makanan kaya vitamin secara teratur, semakin besar kemungkinan kamu memperkuat daya tahan tubuh untuk jangka panjang.
Baca juga: 11 Manfaat Vitamin B6, Mendukung Kesehatan Otak dan Pembuluh Darah
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.