Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Kebiasaan yang Membuat Awet Muda Seiring Bertambahnya Usia

Kompas.com - 03/01/2024, 20:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber WebMD,Health

KOMPAS.com - Kebiasaan hidup sehat sehari-hari dapat menjadi strategi tepat untuk memiliki tubuh lebih awet muda dari usia.

Mengutip Health, penuaan merupakan proses alami yang harus dilalui setiap orang seiring bertambahnya usia.

Baca juga: 10 Perubahan Tubuh Manusia dari Efek Penuaan yang Harus Diperhatikan

Wajar, jika tubuh kamu semakin lama berubah menua, seperti muncul uban, garis-garus halus di muka, kulit kendur, bungkuk, mudah lupa, dan sebagainya.

Penuaan tidak bisa dihindari sepenuhnya, tetapi kesehatan secara keseluruhan bisa dijaga untuk memberikan efek awet muda.

Jadi, penting untuk fokus menjaga kesehatan diri seiring bertambahnya usia.

Artikel ini akan menunjukkan macam kebiasaan yang bisa membuat kamu tampak lebih awet muda dari usia.

Baca juga: Penuaan Organ, Jaringan, dan Sel Tubuh Manusia Seiring Bertambah Usia

Macam kebiasaan yang bisa membuat awet muda

Disari dari Health dan WebMD, gaya hidup sehat yang bisa membuat kamu tampak awet muda yaitu sebagai berikut:

  • Tidak merokok

Merokok dapat membuat proses penuaan kamu berjalan lebih cepat. Misalnya, akan lebih cepat muncul kerutan di wajahmu, gigi bernoda hitam, serta meningkatnya risiko psoriasis.

Itu karena merokok meningkatkan gerakan wajah dan juga memiliki efek vasokonstriksi, yang berarti menghambat sirkulasi pembuluh darah.

Selain masalah kulit, merokok meningkatkan risiko terkena kanker paru-paru dan penyakit jantung.

Baca juga: 11 Tanda-tanda Penuaan Dini pada Otak yang Perlu Diperhatikan

  • Mengonsumsi makanan antioksidan

Antioksidan melindungi sel kamu dari kerusakan akibat radikal bebas.

Radikal bebas merupakan zat berbahaya yang berkontribusi terhadap timbulnya beberapa penyakit kronis, seperti penyakit kardiovaskular dan kanker, serta penuaan dini.

Mengonsumsi makanan kaya antioksidan, dapat membantu kamu melindungi diri dari tanda-tanda penuaan.

Antioksidan yang paling umum adalah vitamin C, vitamin E, dan beta-karoten. Sumbernya, seperti buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian.

  • Makan makanan fermentasi

Makanan fermentasi memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang sangat baik.

Makanan fermentasi, misalnya kimchi, yogurt, dan asinan. Ini baik untuk usus Anda dan memberikan dosis probiotik. Probiotik adalah organisme yang membantu pencernaan.

Sementara, banyak juga produk kecantikan yang menggunakan ekstrak fermentasi karena dapat menenangkan dan mencerahkan kulit.

Baca juga: 6 Cara Mencegah Penuaan pada Mata Sejak Dini

  • Cukup tidur

Cukup tidur setiap malam sangatlah penting karena ini adalah kebiasaan yang bisa membuat awet muda. 

Kulit kamu bisa mulai berkerut dan kendur lebih awal, jika kamu selalu kurang tidur.

Hal ini sebagian disebabkan oleh tubuh kamu melepaskan lebih banyak kortisol, sebuah "hormon stres" yang memecah kolagen.

Padahal, kolagen dibutuhkan tubuh untuk membuat kulit kamu halus dan kenyal.

  • Pilih lemak sehat

Mengatur asupan lemak dalam tubuh sangat penting untuk membuat awet muda.

Jantung dan pembuluh darah kamu berubah seiring bertambahnya usia, sehingga meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular.

Salah satu cara kamu dapat melindungi jantung adalah dengan mengonsumsi makanan kaya lemak sehat, seperti lemak tak jenuh dan asam lemak omega-3.

Itu akan menurunkan risiko pembekuan, meningkatkan fungsi pembuluh darah, dan menurunkan tekanan darah.

Baca juga: 7 Manfaat Vitamin B7, Meningkatkan Metabolisme dan Tampilan Awet Muda

  • Mengurangi konsumsi garam

Membatasi asupan garam dapat membantu kamu tampak lebih awet muda.

Sebab, mengonsumsi makanan tinggi natrium membuat tubuh menahan air, sehingga membuat tubuh lebih berat dan kembung.

Makanan asin memicu respons serupa di wajahmu. Misalnya saja, wajah kamu akan lebih sembab setelah makan makanan asin.

Mengurangi asupan garam juga menjadi cara mengatur tekanan darah stabil.

Tekanan darah tinggi meningkatkan risiko masalah yang berkaitan dengan usia, seperti demensia vaskular dan penyakit Alzheimer. Ini karena tekanan darah tinggi dapat merusak pembuluh darah kecil di otakmu.

  • Minum banyak air putih

Minum air membantu melumasi sendi, menghilangkan limbah, dan membawa nutrisi dan oksigen tersalurkan ke sel seluruh tubuhmu. Proses ini dapat membantumu awet muda.

Jika kamu tinggal di lingkungan yang lembab dan panas, sangat aktif secara fisik, atau sedang terserang penyakit yang menyebabkan demam atau diare, kamu akan membutuhkan lebih banyak air daripada biasanya.

Baca juga: 14 Makanan yang Bikin Wajah Tampak Awet Muda

  • Olahraga

Olahraga teratur memiliki efek positif pada kesehatan otak dan tulang.

Berolahraga akan meningkatkan keterampilan berpikir, belajar, dan penilaian kamu seiring bertambahnya usiamu.

Aktivitas ini juga akan menjaga kesehatan tulang, persendian, serta otot, sehingga fisik kamu akan tetap awet muda.

  • Hindari minum alkohol

Alkohol membuat tubuh dehidrasi karena meningkatkan buang air kecil.

Kulit dehidrasi lebih cenderung terlihat kering, pucat, kusam, dan berkerut, sehingga membuatmu tampak tua.

Selain itu, minum alkohol secara berlebihan dapat menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang, seperti tekanan darah tinggi, kanker, melemahnya sistem kekebalan tubuh, masalah kesehatan mental, dan banyak lagi.

Sehingga, tidak minum alkohol adalah kebiasaan yang baik untuk membuatmu awet muda. 

Baca juga: Teh Hijau, Herbal Terbaik untuk Memperlambat Penuaan

  • Mengelola stres

Orang yang mengalami stres kronis akan menua lebih cepat.

Beberapa bukti menunjukkan bahwa stres juga merupakan faktor risiko kanker, penyakit jantung, penyakit autoimun, dan penyakit saraf.

Anda bisa menghilangkan stres dengan bermeditasi atau berdoa, istirahat, berjalan-jalan di luar, bernapas dalam-dalam, atau bahkan menjalankan hobi.

  • Menjalin hubungan pertemanan

Tetap menjalin hubungan sehat dengan teman dan keluarga dapat membantu kamu tetap berjiwa muda.

Menjaga jejaring sosial dapat meningkatkan kesehatan emosional dan fisik kamu. Di sini yang penting adalah kualitas hubungan sosial kamu, bukan kuantitasnya.

Cara ini mencegah kecemasan, depresi, dan demensia yang biasa berkembang seiring bertambahnya usia.

Beberapa hal yang disebutkan di atas mungkin hanya sebagian kecil dari gaya hidup sehat yang bisa kamu terapkan untuk tampak lebih awet muda dan mencegah penuaan dini.

Untuk diketahui bahwa awet muda yang tampak dari luar perlu dibangun dengan menjaga kesehatan dari dalam tubuhmu.

Baca juga: Puasa Terbukti Memperpanjang Usia dan Anti-Penuaan

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com