Olahraga jalan kaki umumnya aman dilakukan, termasuk jika Anda memiliki masalah kesehatan tertentu, seperti sakit punggung dan pengeroposan tulang atau osteoporosis.
Baca juga: Olahraga Sebelum atau Setelah Sarapan, Mana yang Lebih Sehat?
Jadi, bersepeda atau jalan kaki, mana yang lebih sehat?
Ternyata, bersepeda dan jalan kaki sama-sama memberikan banyak manfaat untuk kesehatan sehingga tidak ada yang lebih baik di antara keduanya.
Meskipun begitu, Anda dapat memilih jenis olahraga yang lebih sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan.
Apapun jenis olahraga yang dipilih, Anda diimbau untuk melakukannya dengan intensitas rendah dan meningkatkannya secara berkala untuk menurunkan risiko cedera.
Baca juga: Berapa Menit Jalan Kaki untuk Diabetes? Berikut Penjelasannya…
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.