Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Minum Kopi Baik untuk Penderita Diabetes? Ini Penjelasannya...

Kompas.com - 25/12/2023, 14:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Apakah Anda pernah melihat penderita diabetes minum kopi pahit secara rutin?

Sejumlah orang penderita diabetes menganggap kopi hitam pahit dapat membantu menurunkan kadar gula darah mereka.

Namun, penelitian tentang baik atau buruk kopi bagi penderita diabetes memberikan hasil yang beragam.

Artikel ini akan mengulas mengenai hubungan kopi dan diabetes.

Baca juga: Indeks Glikemik Kentang, Apakah Aman untuk Penderita Diabetes?

Apa itu diabetes?

Mengutip Healthline, diabetes adalah penyakit yang memengaruhi cara tubuh Anda memproses glukosa darah.

Glukosa (gula) darah penting bagi kesehatan karena merupakan bahan bakar otak dan memberi energi pada otot dan jaringan tubuh.

Jika Anda menderita diabetes, berarti Anda memiliki terlalu banyak glukosa beredar di darah Anda.

Hal ini terjadi ketika tubuh Anda menjadi resisten terhadap insulin dan tidak lagi mampu menyerap glukosa secara efisien ke dalam sel untuk dijadikan energi.

Baca juga: Panduan Makan untuk Penderita Diabetes

Apakah minum kopi baik untuk penderita diabetes?

Perlu diketahui bahwa kopi mengandung kafein.

Dikutip dari GoodRx, kafein adalah stimulan alami dan sering kali mendorong orang untuk ketagihan minum kopi.

Pada beberapa orang, kafein dapat memengaruhi sensitivitas insulin. Insulin adalah hormon yang diproduksi oleh pankreas untuk membawa gula dalam darah ke sel untuk dijadikan energi.

Sensitivitas insulin berguna untuk mengukur seberapa baik tubuh Anda merespons insulin.

Kafein membuat sel merespons insulin dengan lebih baik atau dengan kata lain meningkatkan sensitivitas hormon tersebut.

Dalam sebuah penelitian, orang dewasa yang minum kopi lebih dari enam cangkir sehari ditemukan memiliki risiko lebih rendah terkena diabetes tipe 2 dibandingkan mereka yang hanya minum empat hingga enam cangkir sehari.

Namun, efek minum kopi bagi penderita diabetes berbeda dengan mereka orang sehat.
Bagi penderita diabetes, minum kopi tidak cukup baik.

Baca juga: Daftar Indeks Glikemik Makanan sebagai Panduan Penderita Diabetes

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau