Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/10/2020, 09:09 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Stres kerja dapat memengaruhi kinerja, kesehatan, dan kehidupan pribadi seseorang.

Stres atau tekanan tidak selamanya buruk. Stres dengan kadar ringan dapat membantu seseorang tetap fokus, energik, dan memberikan tantangan baru di agar tidak gampang bosan.

Sedikit stres juga dapat memberikan manfaat untuk membuat seseorang lebih waspada, sehingga bisa lebih cermat dan berhati-hati.

Namun, terlalu banyak stres dapat membuat seseorang tidak berdaya sampai berada di situasi sulit.

Baca juga: 4 Olahraga Terbaik untuk Obat Penghilang Stres

Melansir Help Guide, ada beberapa penyebab stres kerja yang umum memicu kegelisahan para pekerja, di antaranya:

  • Takut dipecat atau di-PHK
  • Jam kerja yang terlalu panjang, terlalu banyak pekerjaan, atau jam kerja tidak jelas
  • Target untuk memenuhi ekspektasi pemberi upah meningkat, tanpa diimbangi kepuasan kerja
  • Iklim kerja penuh tekanan
  • Kerap berkejaran dengan tenggat yang mepet
  • Minimnya kendali atas suatu pekerjaan atau kesulitan mengerjakan suatu pekerjaan
  • Adaptasi pekerjaan baru
  • Pekerjaan membosankan
  • Hubungan yang buruk dengan rekan kerja

Saat stres sudah melampaui kemampuan seseorang untuk mengatasinya, kondisi ini umumnya menyebabkan sejumlah gejala gangguan kesehatan fisik dan mental.

Baca juga: Stres Kerja dan Gangguan Tidur Tingkatkan Risiko Kematian

Tanda-tanda stres kerja

Stres kerja bisa menimbulkan gejala baik berupa fisik, psikologis, maupun perilaku.

Dilansir dari Better Health, berikut beberapa tanda-tanda stres kerja:

Gejala stres kerja dari aspek fisik, di antaranya:

  • Kelelahan
  • Otot sering tegang
  • Sakit kepala
  • Jantung berdebar
  • Susah tidur
  • Gangguan pencernaan seperti diare atau sembelit
  • Gatal atau kulit bermasalah

Baca juga: Bagaimana Stres Bisa Memicu Depresi?

Gejala stres kerja dari psikologis, yakni:

  • Depresi
  • Gelisah
  • Putus asa
  • Mudah marah
  • Pesimistis
  • Kewalahan dan merasa tidak mampu mengatasi persoalan
  • Susah konsentrasi dan mengambil keputusan

Baca juga: Bagaimana Dampak Stres Pandemi Corona pada Kesehatan Mental dan Fisik?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com