Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Penyebab Sakit saat Kencing dan Gejalanya

Kompas.com - 09/03/2021, 20:01 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Ada kalanya beberapa orang mengalami sakit saat kencing atau buang air kecil.

Rasa sakit saat kencing ini bisa berupa nyeri, tidak nyaman, atau rasa panas saat buang air kecil.

Kencing terasa nyeri bisa berasal dari masalah kesehatan di kandung kemih, uretra, prostat, sampai alat kelamin.

Di dunia kesehatan, kencing sakit dikenal dengan istilah disuria. Masalah kesehatan ini bisa terjadi pada wanita maupun pria.

Baca juga: 7 Penyebab Kencing Berbusa Bisa Jadi Tanda Penyakit Apa Saja

Berikut beberapa kemungkinan penyebab sakit saat kencing yang biasanya dialami pria dan wanita:

1. Infeksi saluran kencing

Melansir Healthline, sakit saat kencing adalah gejala utama infeksi saluran kencing.

Penyakit ini disebabkan infeksi bakteri atau radang di saluran kemih seperti uretra, kandung kemih, ureter, dan ginjal.

Karena bentuk anatomi saluran kencingnya berbeda, wanita lebih sering mengalami infeksi saluran kencing dibandingkan pria.

2. Penyakit menular seksual

Penyebab sakit saat kencing juga bisa berasal dari penyakit menular seksual seperti herpes, gonore, dan klamidia.

Penyakit menular seksual acapkali tidak menimbulkan gejala spesifik selain kencing terasa sakit.

Untuk itu, penting bagi setiap orang yang sudah aktif berhubungan seks untuk menjalani tes penyakit menular seksual.

Baca juga: 10 Penyebab Kencing Keluar Darah

3. Radang prostat

Peradangan pada kelenjar prostat atau prostatitis juga bisa menjadi penyebab sakit saat kencing pada pria.

Selain kencing terasa sakit, gejala prostat yang meradangan yakni rasa perih, panas, atau tidak nyaman saat buang air kecil.

4. Radang lapisan kandung kemih

Ilustrasi buang air keciliStockphoto Ilustrasi buang air kecil
Seperti prostat, lapisan kandung kemih juga bisa mengalami peradangan dan menyebabkan kencing terasa sakit.

Selain rasa tidak nyaman saat buang air kecil. gejala radang lapisan kandung kemih yakni nyeri di kandung kemih dan area panggul.

Penderita kanker yang menjalani terapi radiasi terkadang juga mengalami radang lapisan kandung kemih.

Baca juga: 7 Penyebab Air Kencing Bau Bisa Jadi Gejala Apa Saja

5. Gangguan uretra

Uretra juga termasuk salah satu bagian tubuh yang rentan mengalami peradangan.

Uretra adalah saluran yang membawa urine keluar dari tubuh. Pada pria, uretra terletak di antara skrotum dan anus. Pada wanita, uretra terletak di antara anus dan bukaan vagina.

Peradangan uretra juga bisa menimbulkan rasa sakit saat kencing. Gejala lainnya yakni rasa ingin pipis meningkat.

Selain peradangan, kencing sakit juga dapat disebabkan uretra mengalami penyempitan.

6. Penyakit radang panggul

IlustrasiShutterstock Ilustrasi
Penyebab sakit saat kencing pada wanita juga dapat berasal dari penyakit radang panggul.

Penyakit ini dapat menyerang salurang tuba, ovarium, leher rahim, dan rahim.

Penyakit radang panggul adalah infeksi serius yang awalnya bermula dari vagina lalu berpindah ke organ reproduksi.

Baca juga: 6 Cara Mengobati Infeksi Saluran Kencing dengan Obat dan Secara Alami

7. Batu ginjal

Melansir WebMD, batu ginjal juga bisa menyebabkan kencing terasa sangat sakit. Batu ginjal adalah massa keras yang berada di saluran kencing.

Penyakit ini disebabkan penumpukan mineral seperti kalsium di dalam tubuh.

Pada kasus yang parah, terkadang rasa sakitnya bisa merembet sampai ke pinggul dan tulang rusuk.

Batu ginjal berukuran kecil biasanya dapat keluar dengan sendirinya dengan bantuan obat. Tapi, batu berukuran besar hanya bisa dikeluarkan dari tubuh lewat operasi.

8. Efek samping obat tertentu

Beberapa obat seperti obat untuk perawatan kanker dan antibiotik menimbulkan efek samping kencing jadi terasa nyeri.

Hindari sembarangan menghentikan atau mengganti obat. Konsultasikan dengan penyedia layanan kesehatan apabila obat yang diminum menyebabkan efek samping kencing terasa sakit.

Baca juga: 10 Penyebab Sering Kencing Bisa Jadi Gejala Penyakit Apa Saja

9. Iritasi produk kewanitaan

Terkadang, kencing sakit bukan berasal dari penyakit atau infeksi. Melainkan iritasi akibat penggunaan produk untuk area kewanitaan.

Sabun, losion, tisu, pembalut, sampai detergen dapat mengiritasi jaringan vagina wanita yang kulitnya sensitif.

10. Tumor

Di beberapa kasus yang jarang terjadi, penyebab sakit saat kencing juga bisa berasal dari tumor di dekat kandung kemih atau uretra.

Selain kencing terasa sakit, gejala lainnya yang banyak dikeluhkan penderita yakni kencing berdarah dan ada benjolan di bawah perut.

Konsultasikan ke dokter apabila Anda merasakan beberapa gejala masalah kesehatan di atas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau