Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciri-ciri Payudara Sehat yang Perlu Diketahui Para Wanita

Kompas.com - 14/11/2022, 07:30 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Namun, ini kadang-kadang dikaitkan dengan sel-sel abnormal yang dapat menjadi prekursor untuk pra-kanker atau kanker.

Baca juga: Merasa Ada Benjolan di Payudara? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

6. Sesekali merasakan nyeri

Mengutip Health Central, Dr. DeStefano mengatakan bahwa nyeri di payudara Anda sangat umum dan umumnya “bukan pertanda sesuatu yang menakutkan".

“Merasa sakit bukanlah tanda bahwa payudara Anda sakit—itu adalah tanda bahwa Anda memiliki payudara,” tambah Dr. Euhus.

Dia menjelaskan bahwa nyeri payudara dibagi menjadi dua kelompok:

  • Mastalgia siklis: nyeri yang terkait dengan siklus menstruasi bulanan Anda
  • Mastalgia nonsiklik: tidak berhubungan dengan masa menstruasi, cenderung nyeri di satu tempat.

Selain fluktuasi hormon, Dr. DeStefano mengatakan penyebab utama nyeri lainnya adalah mengenakan ukuran bra yang salah.

Jika Anda hanya merasakan nyeri di salah satu payudara atau sepertinya tidak ada hubungannya dengan menstruasi, disarankan untuk periksa ke dokter.

Dokter biasanya akan mengevaluasi rasa sakit dengan mammogram dan ultrasound untuk memastikan payudara sehat.

Baca juga: Makanan Sehat untuk Penderita Kanker Payudara

7. Ketiak tidak bengkak atau lembek

Mengutip Health Central, selama pemeriksaan payudara mandiri secara teratur, pastikan untuk memeriksa ketiak Anda juga.

Payudara sehat, jika tidak muncul benjolan atau pembengkakan di area ketiak.

Namun jika Anda kebetulan melihat beberapa pembengkakan atau nyeri tekan di salah satu atau kedua ketiak Anda, jangan panik.

Terutama di zaman sekarang ini, sebagian besar pembengkakan kelenjar getah bening disebabkan oleh sesuatu selain kanker payudara,

Dr. Euhus mengatakan bahwa itu bisa apa saja mulai dari infeksi hingga (efek samping) vaksin Covid-19.

Temui dokter Anda jika benjolan terus membesar, bengkak selama dua minggu atau lebih, terasa keras, Anda juga mengalami demam, penurunan berat badan yang tidak bisa dijelaskan, serta keringat malam.

Baca juga: Kebiasaan yang Meningkatkan Risiko Kanker Payudara

Bagaimana kondisi payudara yang harus diwasadai?

Mengutip NHS, wanita perlu berkonsultasi ke dokter, jika menemukan kondis sebagai berikut:

  • Bentuk payudara berubah
  • Tampilan dan nuansa kulit payudara berubah, seperti muncul ruam kemerahan
  • Muncul benjolan, pembengkakan, penebalan, atau gelombang di area payudara secara tiba-tiba
  • Keluarnya cairan yang aneh dari salah satu puting
  • Perubahan posisi puting yang tak wajar, seperti tertarik ke dalam
  • Muncul ruam seperti eksim, kulit mengeras, bersisik, gatal, kemerahan di sekitar puting
  • Rasa tidak nyaman atau nyeri pada payudara, terutama jika nyeri baru dan tidak kunjung sembuh. Nyeri payudara adalah salah satu gejala kanker payudara yang jarang terjadi.

Baca juga: 9 Cara Mencegah Kanker Payudara yang Harus Diperhatikan

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau