KOMPAS.com - Banyak orang mengetahui kebiasaan mengonsumsi gula tambahan secara berlebihan bisa membahayakan kesehatan.
Sayangnya, bagi orang yang sudah terbiasa mengonsumsi asupan manis, meninggalkan kebiasaan tidak sehat ini tidak semudah membalik telapak tangan.
Dibutuhkan kemauan dan upaya ekstra agar seseorang bisa menyesuaikan pola konsumsi tidak sehat ini.
Sebelum mengenali beberapa cara mengurangi gula berlebih, ketahui dulu batas gula per hari yang dianjurkan.
Baca juga: Gula Bukan Penyebab Diabetes yang Utama, Kok Bisa?
Menurut Kementerian Kesehatan, batas aman konsumsi gula per hari yang dianjurkan bagi orang dewasa sehat dengan tingkat aktivitas sedang maksimal sebesar 50 gram, atau setara 4 sendok makan.
Sedangkan batas aman konsumsi gula per hari yang dianjurkan untuk anak-anak sehat maksimal sebesar 25 gram, atau setara 2 sendok makan.
Apabila terbiasa mengonsumsi gula melebihi ambang batas yang dianjurkan, seseorang berisiko mengalami gula darah tinggi, obesitas, diabetes melitus, penyakit jantung dan pembuluh darah, sampai penyakit ginjal.
Untuk meminimalkan risiko kesehatan tersebut, mulai sekarang pastikan Anda membatasi asupan gula. Simak beberapa kiatnya berikut ini.
Baca juga: 4 Makanan untuk Meningkatkan Gula Darah Rendah yang Aman
Dilansir dari Antara, Jumat (23/12/2022), dokter spesialis gizi klinik RS Pondok Indah Jakarta dr. Juwalita Surapsari, M.Gizi, Sp.GK membagikan beberapa cara mengurangi gula berlebih yang bisa berbahaya untuk kesehatan, antara lain:
Selain menjalankan beberapa cara mengurangi gula berlebih di atas, pastikan Anda juga mengimbanginya dengan gaya hidup sehat agar kadar gula darah normal.
Caranya dengan rutin olahraga, konsumsi makanan bergizi lengkap dan seimbang, kelola stres, dan istirahat cukup setiap hari.
"Mulailah pola hidup sehat sesegera mungkin. Jangan ragu untuk mengkonsultasikan kondisi Anda dengan dokter spesialis gizi klinik jika Anda mengalami kesulitan untuk mengatur asupan gizi yang seimbang sesuai dengan keseharian Anda," kata Juwalita.
Baca juga: Pahami Kisaran Gula Darah Normal untuk Penderita Diabetes
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.