Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Perbedaan Hepatitis B dan HIV yang Perlu Diketahui

Kompas.com - 16/12/2023, 18:00 WIB
Agustin Tri Wardani,
Ria Apriani Kusumastuti

Tim Redaksi

Persamaan penularan Hepatitis B dan HIV

Baik virus hepatitis B dan HIV merupakan virus yang menyebar melalui darah dan cairan tubuh.

Setiap kali terjadi kontak langsung dengan darah penderita hepatitis B dan HIV, maka seseorang beresiko mengalami penularan.

Menurut Cleveland Clinic, cara penularan hepatitis B dapat terjadi ketika cairan dari tubuh orang yang terinfeksi masuk ke tubuh orang yang tidak terinfeksi.

Penularan dapat terjadi melalui persalinan, kontak seksual, kontak dengan luka terbuka, berbagi jarum suntik, berbagi sikat gigi atau pisau cukur, dan tertusuk secara tidak sengaja dari alat tajam yang terinfeksi.

HBV dapat hidup di permukaan luar tubuh setidaknya selama tujuh hari. Jadi, alat-alat bekas yang belum disterilkan masih bisa membawa virus.

Sedangkan, cara penularan HIV hampir mirip dengan hepatitis B. Virus HIV dapat menyebar melalui darah, air mani, cairan vagina, ASI, dan cairan dubur orang yang terinfeksi.

Virus tersebut bisa masuk ke tubuh saat berhubungan seks tanpa kondom, berbagi jarum suntik untuk narkoba, tranfusi darah, ibu ke janin, dan melalui ASI.

HBV kronis berkembang lebih cepat menjadi sirosis, atau penyakit hati stadium akhir, dan kanker hati pada orang dengan koinfeksi HIV dibandingkan pada orang yang hanya terinfeksi HBV.

Namun, HBV kronis tampaknya tidak menyebabkan HIV menyebar lebih cepat pada orang dengan koinfeksi HIV/HBV.

Memahami perbedaan hepatitis B dan HIV sangatlah penting sehingga Anda dapat lebih waspada dalam melakukan hal-hal yang berisiko meningkatkan penularan virus dari orang lain.

Mengingat mudahnya penularan kedua penyakit ini, penting untuk dilakukan pencegahan, seperti melakukan perubahan gaya hidup yang lebih sehat dan melakukan vaksin.

Baca juga: Apakah Hepatitis B Bisa Sembuh? Berikut Penjelasannya…

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com