KOMPAS.com - Refluks asam, atau dikenal juga sebagai asam lambung, dapat kambuh ketika Anda mengonsumsi makanan atau minuman tertentu.
Namun, apakah minum kopi bisa menyebabkan asam lambung naik?
Ternyata, minum kopi bisa menyebabkan asam lambung naik pada beberapa orang.
Beberapa orang yang lainnya tidak akan mengalami efek yang sama sehingga Anda diimbau untuk memperhatikan respons tubuh setelah minum kopi.
Untuk lebih jelasnya, ketahui efek kopi terhadap asam lambung dan cara mengatasinya berikut ini.
Baca juga: Bagaimana Cara Berhenti Minum Kopi? Berikut Penjelasannya…
Ternyata, minum kopi bisa membuat asam lambung naik.
Dilansir dari Healthline, beberapa kandungan pada makanan dan minuman dapat melemahkan sfingter esofagus sehingga asam lambung dapat naik ke kerongkongan dan jadi penyebab refluks asam.
Kafein, seperti yang ditemukan di dalam kopi dan teh, dapat menyebabkan kondisi ini sehingga memicu munculnya gejala asam lambung atau membuatnya bertambah serius.
Meskipun begitu, efek kopi terhadap asam lambung belum diketahui secara pasti.
Pasalnya, beberapa orang dapat mengalami efek yang berbeda setelahnya.
Artinya, Anda bisa memiliki gejala asam lambung yang lebih serius setelah minum kopi, dan beberapa orang yang lainnya tidak akan mengalami gejala yang serius.
Meskipun begitu, beberapa ahli percaya bahwa kopi kafein dapat meningkatkan produksi asam di dalam lambung.
Dilansir dari WebMD, kopi dan kafein dapat meningkatkan produksi asam lambung sehingga sfingter esofagus akan melemah sehingga dapat naik ke kerongkongan.
Kondisi ini dapat membuat gejala asam lambung bertambah serius dan meningkatkan frekuensinya.
Untuk itu, Anda yang mengalami gejala refluks asam setelah minum kopi diimbau untuk mengurangi konsumsinya secara bertahap atau menggantinya dengan jenis kopi yang tidak mengandung kafein.
Baca juga: Lebih Sehat Kopi Hitam Apa Kopi Susu? Berikut Penjelasannya…
Asam lambung yang baik karena kopi dapat menyebabkan rasa tidak nyaman yang akan mengganggu aktivitas sehari-hari.
Ada beberapa jenis obat yang bisa dikonsumsi sebagai cara mengatasi asam lambung naik karena kopi, seperti:
Selain mengonsumsi obat-obatan di atas, Anda yang mengalami gejala refluks asam karena kopi juga diimbau untuk melakukan perubahan kebiasaan, seperti:
Memahami apakah minum kopi bisa menyebabkan asam lambung naik sangat diperlukan sehingga Anda bisa memperhatikan respons tubuh untuk melakukan tindakan pencegahan yang diperlukan.
Meskipun begitu, Anda tetap diimbau untuk mencari bantuan medis ketika gejala yang dialami tidak kunjung sembuh atau bertambah parah sehingga Anda bisa mendapatkan pengobatan dan perawatan yang sesuai.
Baca juga: Bagaimana Cara Menyembuhkan Asam Lambung dengan Cepat?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.