Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kandungan Kunyit dan Manfaatnya untuk Kesehatan

Kompas.com - 01/05/2024, 14:10 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

KOMPAS.com - Kunyit termasuk rempah yang serba guna karena manfaatkan juga untuk pengobatan, selain sebagai bumbu masakan.

Mengutip Medical News Today, kunyit telah lama digunakan dalam pengobatan Ayurdeva, sistem pengobatan tradisional India.

Baca juga: Manfaat dan Efek Samping Kunyit bagi Kesehatan

Rempah berwarna kuning cerah ini direkomendasikan untuk berbagai kondisi kesehatan, termasuk mengurangi peradangan, meningkatkan fungsi hati, meredakan nyeri, dan banyak lagi.

Manfaat kunyit yang bisa Anda dapat berkat kandungannya, terutama kurkumin.

Kurkumin adalah bahan aktif dalam kunyit yang memiliki sifat biologis yang kuat.

Baca terus artikel ini untuk tahu kandungan kunyit beserta khasiatnya.

Baca juga: Manfaat Kunyit untuk Meredakan Demam pada Anak di Bawah 1 Tahun

Kandungan kunyit

Menurut database nutrisi nasional Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA), satu sendok makan bubuk kunyit mengandung nilai gizi sebagai berikut:

  • Kalori 29
  • Protein 0,91 gram
  • Lemak 0,31 gram
  • Karbohidrat 6,31 gram
  • Serat 2,1 gram
  • Gula 0,3 gram

Penyajian satu sendok makan yang sama menyediakan berikut:

  • Mangan 26 persen dari angka kebutuhan gizi (AKG)
  • Zat besi 16 persen dari AKG
  • Potasium 5 persen dari AKG
  • Vitamin C 3 persen dari AKG

Baca juga: Cara Terbaik Konsumsi Kunyit agar Menyehatkan Tubuh

Manfaat kunyit

Dikutip dari WebMD, berikut beberapa potensi khasiat kunyit untuk kesehatan:

  • Mengurangi peradangan

Peradangan adalah respons alami tubuh terhadap stres atau infeksi, tetapi bila tidak dikendalikan dapat menimbulkan efek berbahaya pada usus, persendian, dan bagian tubuh lainnya.

Bahkan bisa memengaruhi kualitas tidur Anda. Kurkumin dalam kunyit dapat membantu menurunkan peradangan.

Misalnya, sebuah penelitian menemukan bahwa kunyit yang dikonsumsi dalam dosis lebih tinggi memiliki efek yang sama dalam mengurangi peradangan seperti ibuprofen.

  • Menurunkan risiko penyakit kronis

Kurkumin dapat meningkatkan kadar antioksidan dalam tubuh Anda.

Antioksidan membantu mengendalikan radikal bebas berbahaya yang menumpuk di tubuh Anda dari faktor lingkungan dan perilaku buruk seperti polusi dan asap rokok.

Penumpukan radikal bebas dapat merusak protein, jaringan lemak, dan DNA Anda.

Seiring berjalannya waktu, kerusakan ini dapat menyebabkan penyakit kronis, seperti penyakit Alzheimer, diabetes, kanker, tekanan darah tinggi (hipertensi), dan penyakit jantung.

Baca juga: 8 Minuman Agar Haid Cepat Keluar, ada Kunyit dan Jahe

  • Mengurangi rasa nyeri

Dalam sebuah penelitian jangka pendek, sifat anti-inflamasi kunyit membantu mengatasi gejala yang disebabkan oleh nyeri kronis dan osteoartritis.

  • Mengurangi gejala depresi dan kecemasan

Meskipun bukan merupakan alternatif pengobatan seperti terapi atau pengobatan, uji klinis telah menunjukkan hasil yang menjanjikan dari efek kunyit dalam meredakan gejala depresi dan kecemasan.

Penyebab depresi sangat kompleks, tetapi para ilmuwan percaya bahwa masalah kesehatan seperti peradangan, hipotiroidisme, dan kerusakan akibat radikal bebas dapat berkontribusi terhadap kesehatan mental yang buruk.

Itu semuanya telah terbukti dapat diatasi dengan kurkumin.

Kunyit juga merupakan sumber asam lemak omega-3 yang baik, yang dikaitkan dengan kesehatan kognitif yang baik.

  • Menjaga kesehatan kulit

Kunyit memiliki sifat antimikroba.

Penelitian menunjukkan bahwa manfaat kunyit yang dioleskan pada kulit, dapat membantu mengatasi sejumlah kondisi termasuk jerawat, eksim, psoriasis, dan penuaan.

Baca juga: 12 Manfaat Kunyit untuk Kesehatan yang Sayang Dilewatkan

  • Menjaga kesehatan otak

Kurkumin juga dapat membantu meningkatkan daya ingat dan kesehatan otak secara umum.

Penelitian awal menunjukkan bahwa mengonsumsi kurkumin secara teratur dalam jumlah sedang dapat membantu meningkatkan zat kimia otak yang terkait dengan pembentukan dan pertumbuhan memori yang lebih baik.

Kurkumin juga dikaitkan dengan penurunan risiko demensia dan penyakit Alzheimer.

  • Mencegah kanker

Dalam uji laboratorium, kurkumin tampaknya menghambat pertumbuhan tumor jenis tertentu.
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa ekstrak kunyit yang mengandung kurkumin dalam beberapa kasus dapat menghentikan pertumbuhan kanker kolorektal yang tidak dibantu oleh pengobatan lain.

Namun, potensi manfaat kunyit ini memerlukan lebih banyak penelitian.

Demikian beragam manfaat kunyit terhadap kesehatan berkat kandungannya terutama kurkumin.

Baca juga: 12 Obat Alami untuk Meriang, dari Kunyit hingga Sup Ayam

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau