KOMPAS.com - Sebagian orang mungkin panik saat mendengar istilah batu ginjal. Masalah ini biasanya ditandai dengan sakit perut tajam yang menjalar sampai punggung.
Keluhan lain yang dirasakan penderita batu ginjal, yaitu demam, sensasi perih saat buang air kecil, dan terdapat darah pada urine.
Untuk mengetahui macam-macam gejala batu ginjal, simak ulasan berikut.
Baca juga: Pengobatan Atasi Batu Ginjal Berukuran Besar dan Kompleks
Batu ginjal adalah benda keras yang terbuat dari endapan mineral di semua organ ginjal, seperti saluran urine, ureter, kandung kemih, dan uretra.
Ada empat jenis batu ginjal, yaitu kalsium oksalat, asam urat, struvite, dan sistin.
Batu ginjal berukuran kecil, yaitu kurang dari 5 mm, biasanya tidak menimbulkan gejala dan bisa keluar dengan sendirinya.
Namun, batu ginjal bisa menyebabkan rasa sakit saat melewati saluran kemih dan keluar dari tubuh. dapat keluar dengan sendirinya melalui saluran kemih.
Sementara, batu ginjal berukuran besar dapat menyebabkan beberapa keluhan medis.
Berikut beberapa kondisi yang dirasakan penderita batu ginjal:
Seseorang yang mengalami gejala terkait batu ginjal perlu segera periksa ke dokter untuk mendapat diagnosis dan rekomendasi perawatan medis yang sesuai.
Baca juga: Berapa Lama Batu Ginjal Bisa Keluar Sendiri? Ini Penjelasannya...
Diagnosis batu ginjal dimulai dengan mengamati riwayat medis, pemeriksaan fisik,dan tes pencitraan pada pasien.
Dokter atau tenaga medis juga meminta pasien untuk tes urine. Hal ini untuk mengetahui apakah urine mengandung kadar mineral tinggi yang dapat menimbulkan endapan atau batu pada ginjal.
Tes urine dan darah juga dapat membantu dokter mengetahui jenis batu ginjal yang ada pada pasien.
Kemudian untuk menentukan ukuran batu ginjal, bisa dilakukan CT scan dari ginjal hingga kandung kemih atau sinar-X.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.