KOMPAS.com - Lidah berbulu merupakan kondisi lapisan abnormal pada permukaan atas (dorsal) lidah.
Kondisi tersebut disebabkan oleh bakteri atau jamur di mulut, yang membuat lidah tampak hitam dan berbulu.
Lidah berbulu dapat terjadi pada semua usia tetapi lebih sering terjadi pada usia yang lebih tua.
Baca juga: Waspada, Perubahan Warna Lidah Tunjukan Masalah Kesehatan
Penyakit ini umumnya tidak berbahaya dan dapat diatasi dengan kebersihan mulut kuno yang baik.
Lidah berbulu disebabkan oleh menumpuknya bakteri atau pertumbuhan ragi di mulut.
Bakteri menumpuk di tonjolan bulat kecil yang disebut papila. Tonjolan tersebut terletak di sepanjang permukaan lidah.
Alih-alih luruh sebagaimana mestinya, bakteri membuat papila mulai tumbuh dan memanjang, hal ini kemudian menciptakan tampilan seperti rambut.
Papila sendiri dapat tumbuh hingga 15 kali panjang normalnya.
Penyebab lain dari lidah berbulu bisa ditimbulkan dari gaya hidup sehari-hari, di antaranya:
Baca juga: Ciri-ciri Kanker Lidah Stadium Awal
Lidah berbulu lebih sering terjadi pada pria, orang yang menggunakan obat intravena, dan mereka yang positif HIV.
Selain perubahan tampilan pada lidah, melansir Medical news today, ada gejala lain yang umum dirasakan oleh pengidap lidah berbulu, yakni:
Lidah berbulu umumnya hanya bersifat sementara dan bukan merupakan tanda masalah yang lebih serius.
Strategi umum untuk merawat lidah berbulu dari rumah adalah sebagai berikut:
Baca juga: Kenapa Lidah Berwarna Putih?
Jika perawatan di atas tidak berhasil, terdapat perawatan yang lebih agresif, di antaranya:
Sebenarnya tidak perlu menemui dokter untuk lidah berbulu kecuali perawatan yang sudah dicoba di rumah tidak membuahkan hasil.
Apabila memang perawatan mandiri tidak ampuh, buatlah hubungi dokter untuk perawatan lebih lanjut.
Dokter akan memberi diagnosis lidah berbulu dengan memeriksa mulut dan melihat riwayat kesehatan.
Dalam kondisi khusus, dokter akan menganalisis kulit dari lidah.
Jika memang diperlukan, dokter biasanya mengambil biopsi atau menggores lidah.
Mencegah lidah berbulu cukup dengan memperbaiki pola hidup dan kebersihan mulut yang lebih sehat.
Beberapa kiat untuk mencegah lidah berbulu antara lain:
Baca juga: 9 Penyebab Lidah Mati Rasa
Artikel ini tidak diperuntukkan untuk melakukan self diagnosis. Harap selalu melakukan konsultasi dengan dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan penanganan yang tepat.