Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab dan Cara Mengatasi Punggung Terasa Nyeri saat Bangun Tidur

Kompas.com - 26/09/2020, 06:03 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

KOMPAS.com - Punggung terasa nyeri saat bangun tidur dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

Begitu akan beranjak dari kasur, penderitanya bisa merasakan sakit hebat di bagian belakang tubuhnya.

Rasa nyeri yang muncul terkadang tak kunjung reda dan bertahan sepanjang hari.

Baca juga: Sakit Punggung Bisa Jadi Ciri-ciri TBC Tulang

Berikut beberapa penyebab punggung terasa nyeri saat bangun tidur beserta cara mengatasinya:

1. Posisi tidur tidak pas

Dilansir dari Healthline, posisi tidur yang keliru bisa memicu sakit punggung di pagi hari.

Kesalahan posisi tidur tersebut dapat menekan tulang belakang, sehingga punggung menegang sampai membuat sendi tak nyaman.

Posisi tidur yang kurang tepat umumnya dialami orang yang tidur tengkurap.

Cara mengatasi punggung terasa nyeri saat bangun tidur karena masalah ini bisa dengan mengganti posisi tidur.

Hindari posisi tidur tengkurap. Coba tidur miring atau terlentang dengan posisi bantal di bawah lutut.

Jika posisi tidur paling nyaman Anda tetap tengkurap, cegah tekanan di punggung  dengan mengganjal bagian bawah panggul atau perut dengan bantal kecil.

Baca juga: Pilih Kasur dan Bantal dengan Tepat Bisa Sembukan Nyeri Punggung

2. Kasur tidak nyaman

Apabila Anda merasa sakit punggung bukan berasal dari posisi tidur, penyebab punggung terasa nyeri saat bangun tidur bisa berasal dari kasur.

Pasalnya, kasur yang tidak nyaman (terlalu empuk atau terlalu keras) bisa memicu sakit punggung.

Coba pentimbangkan untuk mengganti kasur lama dengan kasur yang paling nyaman menopang punggung.

Jangan sungkan meminta rekomendasi profesional untuk memilih jenis kasur yang paling tepat.

Baca juga: Sakit Punggung Bisa Jadi Gejala Penyakit Apa?

3. Bangun dari tempat tidur tanpa persiapan

Ilustrasi bangun tidureggeeggjiew Ilustrasi bangun tidur
Bangun dari tempat tidur tanpa persiapan dapat memicu sakit punggung di pagi hari.

Terlalu cepat beranjak dari tempat tidur, atau terlalu membungkuk saat bangun dari ranjang dapat membuat punggung tegang dan sakit.

Untuk mencegah punggung terasa nyeri saat bangun tidur, coba lakukan persiapan sebelum beranjak dari ranjang.

Caranya, awali dengan menggunakan lengan sebagai penopang untuk bangun tidur, baru pindahkan kaki ke posisi duduk.

Setelah beberapa detik beradaptasi, baru perlahan-lahan letakkan kaki di lantai, dan mulai berdiri.

Baca juga: Nyeri Punggung Terasa Mengganggu, Atasi dengan 6 Cara Berikut

4. Kehamilan

Bagi para wanita, penyebab punggung terasa nyeri saat bangun tidur juga bisa berasal dari kehamilan.

Sejumlah ibu hamil jamak merasakan sakit punggung sejak usia kandungannya menginjak delapan minggu.

Kehamilan dapat memicu ketegangan pada otot punggung bawah.

Setelah tidur semalaman, otot punggung bagian bawah cenderung kaku, sehingga acapkali memicu nyeri.

Karena ibu hamil tak boleh sembarangan mengonsumsi obat, cara mengatasi sakit punggung saat bangun tidur bisa menggunakan kompres hangat.

Baca juga: Bangun Tidur Dada Terasa Sakit dan Sesak Tanda Penyakit Apa?

5. Fibromyalgia

Ilustrasi tulang belakanghorillaz Ilustrasi tulang belakang
Fibromyalgia adalah kelainan yang menyebabkan gangguan sendi, ligamen, otot, saraf dan tendon, serta tulang belakang.

Penyakit yang lebih rentan menyerang wanita ini dapat menyebabkan rasa nyeri semakin kuat.

Selain punggung terasa nyeri saat bangun tidur, gejala fibromyalgia lainnya yakni:

  • Kelelahan
  • Tidur tidak nyenyak
  • Sering lupa
  • Suasana hati mudah berubah
  • Sering sakit kepala
  • Sindrom iritasi usus
  • Gelisah
  • Depresi

Tidak ada obat khusus untuk mengatasi fibromyalgia. Tapi, beberapa obat antinyeri yang tersedia di pasaran dapat mengurangi rasa sakit.

Baca juga: 5 Penyebab Telapak Kaki Sakit Saat Bangun Tidur pada Pagi Hari

6. Penyakit cakram degeneratif

Sakit punggung saat bangun tidur bisa jadi gejala penyakit cakram degeneratif atau radang sendi tulang belakang.

Melansir Medical News Today, penyakit ini disebabkan faktor usia. Seiring bertambahnya usia, cakram di sunsum tulang belakang bisa aus.

Pertambahan usia juga bisa membuat bagian kanal di tulang belakang menyempit.

Selain punggung terasa nyeri saat bangun tidur, gejala penyakit cakram degeneratif di antaranya:

  • Otot tungkai melemah
  • Tangan dan kaki kerap kesemutan
  • Nyeri semakin kentara saat duduk, mengangkat, atau membungkuk
  • Rasa sakit jadi membaik saat digunakan untuk
  • berjalan, bergerak, atau mengganti posisi

Untuk mengurangi rasa nyeri, penderita jamak dianjurkan mengonsumsi obat pereda rasa sakit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau