KOMPAS.com - Kacang adalah makanan nabati yang padat nutrisi, seperti protein, serat, vitamin, mineral, dan antioksidan.
Makanan sederhana ini bisa menjadi pilihan Anda untuk mencegah penyakit jantung sejak dini.
Merujuk Kementerian Kesehatan, penyakit jantung masih menjadi penyebab utama kematian di Indonesia.
Baca juga: 9 Kacang yang Berkhasiat Menurunkan Kolesterol
Berdasarkan Global Burden of Desease dan Institute for Health Metrics and Evaluation (IHME) 2014-2019 penyakit jantung menjadi penyebab kematian tertinggi di Indonesia.
Mengutip Cleveland Clinic, beberapa faktor yang meningkatkan risiko Anda terkena penyakit jantung, meliputi:
Baca juga: Benarkah Kacang Bisa Menurunkan Kolesterol?
Dikutip dari Mayo Clinic, para peneliti telah menemukan bahwa ada banyak manfaat kacang yang berhubungan dengan kesehatan jantung, jika Anda mengkonsumsinya secara teratur.
Berikut manfaat kacang untuk kesehatan jantung:
Oleh karena itu, kacang bermanfaat untuk mencegah penyakit jantung.
Baca juga: 10 Faktor Risiko Penyakit Jantung yang Jarang Diketahui
Kacang memiliki berbagai nutrisi yang berkontribusi untuk menjaga kesehatan jantung. Dikutip dari Mayo Clinic, kandungan kacang yang bermanfaat untuk mencegah penyakit jantung meliputi:
Kacang mengandung lemak tak jenuh, yaitu lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda.
Kedua jenis lemak tak jenuh tersebut bisa menurunkan kolesterol jahat yang dapat menyumbat pembuluh darah arteri dan menyebabkan penyakit jantung.
Baca juga: 3 Gangguan Tidur yang Meningkatkan Risiko Penyakit Jantung
Banyak jenis kacang yang juga mengandung asam lemak omega-3.
Omega-3 adalah asam lemak yang sehat, bisa mengurangi risiko serangan jantung dan stroke.
Semua kacang mengandung serat, yang membantu menurunkan kolesterol.
Serat juga membuat Anda merasa kenyang, sehingga Anda bisa mengontrol berat badan.