Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Tanda-tanda Tubuh Kelebihan Serat yang Perlu Diperhatikan

Kompas.com - 08/04/2023, 03:00 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

  • Nyeri/kram perut

Nyeri/kram perut adalah efek lain dari kebiasaan makan kebanyakan serat.

Mengurangi asupan serat secara keseluruhan dapat membantu mengurangi nyeri atau kram perut Anda.

  • Defisit mineral

Ada beberapa bukti bahwa terlalu banyak serat dapat mengikat mineral dengan kecepatan sedemikian rupa, sehingga Anda mungkin tidak dapat menyerapnya secara efisien.

Misalnya, satu penelitian menemukan peningkatan penyerapan kalsium tidak efeisien pada pasien diabetes, yang meningkatkan asupan seratnya terlalu cepat.

  • Dehidrasi

Jika Anda meningkatkan asupan serat secara drastis tanpa menambah asupan air atau secara konsisten makan lebih dari 50 gram serat sehari, kemungkinan besar Anda akan mengalami dehidrasi.

Gejala tubuh kelebihan serat ini juga berhubungan dengan diare dan konstipasi, sehingga bisa muncul bersamaan.

Baca juga: 12 Makanan yang Mengandung Serat Larut Tinggi

  • Refluks Asam/GERD

Ada semakin banyak bukti bahwa refluk asam bisa disebabkan oleh asam lambung rendah dan malabsorpsi karbohidrat.

Jumlah asam lambung yang rendah menyebabkan makanan sulit dicerna, termasuk karbohidrat yang mengandung serat.

Ketika karbohidrat yang hanya dicerna sebagian itu masuk ke usus, dapat menyebabkan SIBO (pertumbuhan berlebih bakteri usus kecil).

SIBO kemudian menyebabkan tekanan intra-abdomen, yang mendasari refluks asam.

  • Penyumbatan usus

Jika Anda mengalami penyumbatan usus, ini tanda terburuk dari tubuh kelebihan serat. Ini keadaan darurat medis yang membutuhkan pengobatan segera.

Ini mungkin jarang terjadi, tetapi ada orang yang berisiko mengalami penyusutan usus dan meningkatkan kemungkinan penyumbatan usus.

Orang dengan fungsi usus yang buruk juga berpotensi berisiko mengalami phytobezoar, menumpuknya serat, kulit, dan biji tumbuhan yang tidak dapat dicerna.

Jika Anda mengalami tanda-tanda tubuh kelebihan serat seperti di atas, Anda perlu mengubah kebiasaan makan Anda.

Sebagian besar gejala kelebihan makan makanan berserat ditentukan oleh seberapa banyak serat per hari yang sudah Anda konsumsi.

Baca juga: 9 Tanda-tanda Tubuh Kelebihan Karbohidrat yang Harus Diwaspadai

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com