Beberapa faktor risiko di atas dapat memengaruhi fungsi katup pembuluh darah vena sehingga akan membuatnya membengkak dan melebar.
Baca juga: 7 Penyebab Eksim di Kaki dan Cara Mengatasinya
Varises yang tidak memicu rasa sakit umumnya akan memiliki beberapa gejala, seperti:
Sedangkan beberapa gejala varises yang memicu rasa sakit, yakni:
Meskipun beberapa orang tidak akan mengalami gejala apapun, beberapa penderita dapat mengalami gejala yang lebih serius hingga kesulitan untuk beraktivitas.
Gejala yang dialami juga dapat bertambah parah sehingga perlu segera mendapatkan perawatan dan pengobatan secara medis.
Baca juga: Apakah saat Kaki Sakit, Olahraga Harus Terus Dilanjutkan?
Varises umumnya dapat diatasi dengan melakukan perubahan kebiasaan dan pengobatan secara medis.
Beberapa perubahan kebiasaan yang bisa dilakukan sebagai cara mengatasi varises, yakni:
Selain melakukan perubahan kebiasaan, varises juga dapat diatasi secara medis.
Pemeriksaan akan dilakukan terlebih dahulu untuk menentukan pengobatan dan perawatan dan diperlukan.
Penderita varises umumnya perlu mengenakan stocking kompresi atau kaus kaki elastis yang dapat membantu pembuluh darah dan otot kaki untuk mengalirkan darah secara lebih efisien.
Prosedur operasi dan prosedur medis lainnya akan diberikan ketika perubahan kebiasaan dan penggunaan stocking kompresi tidak membantu mengurangi gejala varises.
Memahami apa itu varises, penyebab, gejala, dan cara mengatasinya sangatlah penting agar Anda bisa melakukan tindakan pencegahan yang diperlukan.
Meskipun begitu, Anda diimbau untuk tidak melakukan diagnosis pribadi dan mengonsumsi obat-obatan yang belum terbukti aman secara medis agar tidak memicu masalah medis yang lebih serius.
Baca juga: 7 Manfaat Merendam Kaki dengan Air Es, Termasuk Mengurangi Rasa Sakit
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.