Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Makanan untuk Meningkatkan Hormon Testosteron dalam Tubuh

Kompas.com - 09/09/2020, 21:00 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Hal ini penting untuk menghindari kelebihan seng dalam tubuh yang malah bisa memicu bahaya kesehatan.

3. Buah delima

Delima adalah simbol kesuburan dan fungsi seksual kuno.

Buah ini juga mengandung antioksidan tinggi yang dapat mendukung kesehatan jantung dan pengurangan stres.

Selain itu, hasil penelitian pada 2012 menunjukkan bahwa buah delima dapat meningkatkan kadar testosteron pada pria dan wanita.

Baca juga: 9 Buah yang Mengandung Serat Tinggi

60 peserta sehat minum jus delima murni selama 14 hari, dan para peneliti menguji kadar testosteron dalam air liur mereka tiga kali sehari.

Di akhir masa penelitian, baik partisipan pria maupun wanita menunjukkan peningkatan rata-rata 24 persen dalam kadar testosteron saliva.

Mereka juga mengalami perbaikan mood dan tekanan darah.

4. Susu yang diperkaya

Sebuah penelitian pada 2011, menunjukkan bahwa vitamin D dapat meningkatkan kadar testosteron pada pria.

Namun, penting untuk dicatat, bahwa dosis dalam penelitian ini adalah 3,332 unit internasional (IU) vitamin per hari, yang jauh lebih tinggi dari jumlah kebutuhan vitamin D harian yang direkomendasikan.

Meskipun paparan sinar matahari adalah salah satu cara terbaik untuk mendapatkan vitamin D, tidak semua orang mungkin dapat menghabiskan cukup waktu di luar ruangan dalam cuaca cerah.

Baca juga: 10 Makanan yang Mengandung Vitamin D Tinggi

Sebagai alternatif, makanan yang diperkaya bisa dikonsumsi karena menyediakan sebagian besar vitamin D.

Banyak susu nabati, seperti yang terbuat dari almond, kedelai, dan rami, mengandung 25 persen kebutuhan vitamin D harian per porsi.

Meski terdapat studi juga yang menyatakan bahwa vitamin D tidak memiliki efek meningkatkan testosteron, mengonsumsi makanan kaya nutrisi tersebut sangat baik untuk kesehatan secara keseluruhan.

5. Sayuran hijau

Sayuran seperti bayam dan kangkung kaya akan magnesium, mineral yang dapat meningkatkan kadar testosteron tubuh.

Sebuah studi pada 2011 menemukan bahwa mengonsumsi suplemen magnesium selama 4 minggu memicu peningkatan kadar testosteron pada pria baik yang tidak aktif bergerak maupun atlet.

Tapi, peningkatan testosteron lebih besar bagaimanapun juga terjadi pada pria yang aktif bergerak. 

Baca juga: 10 Makanan yang Mengandung Magnesium Tinggi

Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda juga baik jika mengonsumsi makanan yang mengandung magnesium tinggi. 

6. Ikan berlemak dan minyak ikan

The United States Department of Agriculture (USDA) merekomendasikan agar orang makan makanan laut dua kali seminggu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com