Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesta Barbeque Tahun Baru Berisiko Bagi Kesehatan, Kenali 3 Bahayanya

Kompas.com - 31/12/2021, 14:31 WIB
Mahardini Nur Afifah

Penulis

Segala jenis daging mentah hanya bisa bertahan di suhu ruang kurang dari satu jam. Setelah itu, bakteri biang keracunan makanan bisa bertumbuh pesat.

Untuk mencegah kontaminasi bakteri, segala jenis daging mentah, sosis, atau protein hewani lainnya juga perlu dipisahkan dari bahan makanan lainnya.

Selain itu, gunakan alat penjepit yang terjamin kebersihannya dan saus terpisah. Beberapa orang terkadang menggunakan bumbu rendaman barbeque bekas daging mentah untuk membumbui ulang masakan atau membumbui menu lainnya.

Bahan makanan terpapar daging mentah ini apabila disimpan di suhu ruang lebih dari satu jam juga bisa menyebabkan tumbuhnya bakteri biang keracunan makanan.

Baca juga: Bisa Picu Kanker, 6 Cara Pesta Barbeque Malam Tahun Baru Lebih Sehat

  • Tinggi kalori dan lemak tak sehat

Beberapa menu pesta barbeque biasanya juga tinggi kalori. Tak hanya dari daging dan frozen food, biasanya hidangan pesta barbeque dilengkapi aneka camilan keripik, soda, atau minuman manis.

Apabila dihitung menggunakan perhitungan kasar, makan hidangan pesta barbeque di malam pergantian tahun, total kalori dan lemaknya setara dengan kebutuhan sepanjang hari.

Pola makan tinggi kalori dan lemak tak sehat ini apabila jadi kebiasaan dapat meningkatkan risiko penyakit jantung, stroke, diabetes, dan obesitas.

Baca juga: Tahun Baru, Ayo Buat Resolusi Hidup Sehat dengan Atur Pola Makan

Bagaimana baiknya?

Pesta barbeque untuk tahun baru memang seru. Namun, pertimbangkan ulang beberapa risiko kesehatannya.

Seru-seruan menikmati pergantian tahun sebaiknya dilakukan tanpa mengesampingkan pola makan sehat. Tujuannya, agar tubuh juga lebih bugar menyambut tahun baru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com