Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara agar Tidak Mengantuk Setelah Makan Siang

Kompas.com - 06/11/2022, 13:30 WIB
Ria Apriani Kusumastuti

Penulis

Menurut penelitian yang disarikan oleh Sleep Foundation, makan malam mendekati waktu tidur bisa menurunkan kualitas tidur.

Akibatnya, tubuh akan terasa lelah ketika bangun.

Baca juga: 4 Penyebab Sulit Tidur di Malam Hari dan Cara Mengatasinya

6. Rajin berolahraga

Cleveland Clinic menyebutkan bahwa berolahraga bisa membantu tubuh untuk menyeimbangkan gula darah dan energi.

Olahraga yang dilakukan tidak melulu harus olahraga berat, asalkan tubuh selalu bergerak.

Beberapa jenis olahraga yang bisa dilakukan adalah berjalan kaki atau yoga yang dilakukan secara teratur selama 10 hingga 15 menit setiap hari.

7. Minum air putih

Banyak yang mengira bahwa rasa kantuk di siang hari akan hilang ketika minum kopi.

Tetapi, kopi ternyata akan mengganggu waktu tidur di malam hari sehingga kualitas tidur akan menurun.

Minum air putih lebih disarankan karena rasa kantuk yang muncul bisa menjadi tanda bahwa tubuh kekurangan cairan.

Mencukupi konsumsi air putih juga akan membantu tubuh untuk lebih berenergi dan segar setelah makan siang sehingga tubuh tidak mudah lelah dan mengantuk.

Baca juga: 8 Rekomendasi Olahraga Pagi untuk Menurunkan Berat Badan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com