Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/04/2022, 17:30 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Mengutip Eat This, makan terlalu banyak makanan olahan itu tidak baik untuk mengontrol gula darah seimbang, khususnya untuk penderita diabetes.

"Jadi, makan terlalu banyak karbohidrat olahan, terutama tanpa yang lain, akan menyebabkan lonjakan gula darah," ujar ahli gizi dan kontributor di Sporting Smiles, Katie Tomaschko.

3. Kurang minum air putih

Saat Lebaran biasanya akan banyak rumah yang membuat teh manis, es sirup, es buah dengan sirup serta kental manis, dan semacamnya sebagai jamuan.

Kemudian, kita akan berkunjung silahturahmi dari rumah ke rumah. Jadi banyak minuman manis yang bisa kita minum dalam sehari saat Lebaran.

Namun, kadang kita sering lupa untuk mencukupi kebutuhan minum air putih.

Mengutip Eat This, minum air putih secara konsisten sepanjang hari akan membantu menjaga gula darah tetap stabil.

Mengutip Kementerian Kesehatan, kebutuhan minum air putih pada orang dewasa disarankan sekitar 8 gelas berukuran 230 ml per hari atau total 2 liter.

Baca juga: 7 Manfaat Kersen, dari Redakan Sakit hingga Atur Kadar Gula Darah

4. Banyak minum minuman bersoda atau manis

Selain minuman manis, saat Lebaran juga sering kali menyuguhkan minuman bersoda.

Mengutip Eat This, minuman ini pada dasarnya adalah "kalori kosong", yang tidak memberikan nutrisi menyehatkan, seperti serat, protein, dan lemak (lemak tidak hanya memberikan efek negatif pada tubuh).

Lebih buruk lagi, cairan bersoda atau manis ini lebih mudah diserap tubuh, sehingga dapat lebih cepat meningkatkan kadar gula darah.

Sebuah studi pada 2018 di The BMJ, menemukan bahwa orang yang minum minuman manis memiliki risiko lebih besar terkena diabetes tipe 2, dari pada kebanyakan makanan lain yang mengandung fruktosa.

Sebuah studi pada 2010 yang diterbitkan di Diabetes Care menemukan bahwa peserta yang minum 1-2 porsi minuman manis sehari memiliki risiko 26 persen lebih besar terkena diabetes tipe 2, dibandingkan mereka yang minum kurang dari satu porsi dalam sebulan.

Baca juga: Kebiasaan Pemicu Gula Darah Tinggi yang Bahayakan Kesehatan

5. Tak berhenti makan sampai tengaha malam

Mungkin sebagian dari kita suka begadang saat Lebaran untuk bercengkrama dengan keluarga sambil terus makan camilan sambil ditemani kopi manis atau teh manis.

Di mana keesokan pagi kita tetap makan lagi.

Kebiasaan makan sampai tengah malam itu bisa bahaya karena dapat memicu gula darah naik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com