Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 26/09/2021, 21:00 WIB
Jessica Rosa Nathania,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pandangan kabur merupakan kondisi ketika Anda tidak dapat melihat objek secara tajam dan jelas.

Kondisi ini dapat terjadi pada salah satu atau kedua mata tergantung dengan penyebab yang mendasarinya.

Pandangan kabur dapat menyebabkan sakit kepala, sensitif terhadap cahaya, dan gejala lain yang dapat mengganggu kenyamanan Anda.

Baca juga: 10 Penyebab Penglihatan Kabur pada Pagi Hari

Penyebab

Berdasarkan Healthine, terdapat berbagai faktor yang dapat menyebabkan pandangan menjadi kabur. Contoh penyebab umum adalah:

  • Cedera atau trauma pada mata
  • Kelainan refraksi, seperti rabun jauh, rabun jauh, atau astigmatisme
  • Luka pada kornea
  • Degenerasi makula terkait usia
  • Katarak
  • Kornea keruh
  • Retinitis menular
  • Neuritis optik
  • Kerusakan pada jaringan retina

Selain itu, menurut Health Direct, pandangan kabur juga dapat menjadi gejala dari kondisi medis tertentu, seperti:

  • Diabetes
  • Migrain
  • Stroke
  • Cedera kepala
  • Gula darah rendah
  • Tekanan darah tinggi
  • Sklerosis ganda
  • Tumor otak
  • Penyakit Parkinson

Baca juga: 8 Penyebab Sakit Kepala dan Mata Kabur yang Perlu Diwaspadai

Gejala

Seperti yang sudah disebutkan, terdapat banyak faktor atau kondisi yang dapat menyebabkan pandangan menjadi kabur.

Oleh karena itu, mengutip Health Direct, akan lebih baik untuk mengkonsultasikannya dengan dokter. Terutama jika Anda mengalami pandangan kabur dengan gejala berikut:

  • Pusing
  • Kelemahan atau mati rasa di satu tangan
  • Wajah terkulai
  • Kehilangan keseimbangan
  • Bicara cadel
  • Kesulitan melihat

Diagnosis

Dilansir dari Healthline, berikut jenis-jenis pemeriksaan yang dapat dilakukan untuk memberikan diagnosis terhadap pandangan kabur Anda, meliputi:

  • Diskusi mengenai gejala
  • Pemeriksaan fisik mata
  • Menguji penglihatan
  • Oftalmoskopi
  • Tes refraksi
  • Tes darah, mendeteksi bakteri dalam darah

Perawatan

Mengutip Health Direct, perawatan pandangan kabur akan tergantung pada penyebab yang mendasarinya, seperti:

Baca juga: 2 Hal Penyebab Penglihatan Berkurang saat Usia Bertambah

  • Obat tetes mata
  • Operasi laser
  • Rekomendasi penggunaan kacamata atau lensa kontak
  • Obat-obatan lain terkait kondisi medis

Pencegahan

Memiliki pandangan yang kabur tentu saja tidak nyaman dan mengganggu aktivitas sehari-hari.

Berdasarkan Healthline, berikut langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk mencegah pandangan kabur, yaitu:

  • Selalu kenakan kacamata hitam saat Anda keluar di bawah sinar matahari
  • Makan makanan yang kaya nutrisi
  • Hindari merokok
  • Lakukan pemeriksaan mata secara teratur, terutama jika memiliki riwayat penyakit mata
  • Cuci tangan sebelum memakai atau melepas lensa kontak
  • Kenakan pelindung mata saat melakukan aktivitas berat, seperti mengecat dan memperbaiki rumah
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini tidak diperuntukkan untuk melakukan self diagnosis. Harap selalu melakukan konsultasi dengan dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan penanganan yang tepat.

Video rekomendasi
Video lainnya

Indeks Penyakit


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com